Minggu, 28 April 2013

Jokowi Gandeng Perumnas Bangun 200 Tower Rusun di Jakarta

Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) menggandeng BUMN properti yaitu Perum Perumnas untuk membangun 200 rumah susun (rusun sewa dan milik) di ibukota. Masing-masing rusun ini akan mempunyai 20 lantai.

"Lokasinya banyak, Cengkareng, Kebon Kacang, ada di Tanah Abang, Klender," ujar Jokowi usai rapat dengan Perumnas di Balai Kota, Jakarta, Kamis (25/4/2013).

Di tempat yang sama, Direktur Utama Perumnas Himawan Arief mengatakan, pembangunan rusun juga dilakukan di atas lahan-lahan milik perumnas. Tujuannya adalah agar warga Jakarta mendapatkan perumahan dengan kondisi yang lebih layak. Selain membangun rusun baru, juga ada program peremajaan rusun-rusun tua di Jakarta.

"Lalu juga penataan di kawasan kumuh dan padat, di mana warga kasihan, kami koordinasi dengan Pemprov DKI bersama Perumnas. Kita bentuk tim bersama untuk mempercepat pembangunan itu," kata Himawan.

Berapa anggaran untuk membangun 200 rusun ini? Himawan mengatakan, untuk satu tower rusun setinggi 20 lantai, diperlukan dana sekitar Rp 80 miliar dengan segala fasilitasnya. Anggaran ini bakal berasal dari Pemprov DKI atau dari Perumnas. Untuk rusunawa (rumah susun sewa), anggaran berasal dari Pemprov DKI langsung.

sumber:
http://finance.detik.com/read/2013/04/25/134656/2230282/1016/jokowi-gandeng-perumnas-bangun-200-tower-rusun-di-jakarta?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar